Limestone atau yang lebih dikenal dengan batu kapur atau gamping, adalah batuan sedimen yang terbentuk dari endapan kerang fosil dan material organik lainnya. Batu kapur tersusun dari mineral kalsit dan aragonit, yang merupakan dua varian dari kalsium karbonat (CaCO3).
Batu kapur memiliki banyak fungsi, di antaranya:
- Konstruksi bangunan, terutama untuk area luar ruangan.
- Pengaspalan jalan, sebagai pengganti agregat.
- Campuran urugan untuk pondasi bangunan.
- Plastisisasi PVC dan kertas.
- Material arsitektur, sebagai wallcladding pada dinding.
- Penetralis unsur asam tanah dalam pertanian.